Sudin SH SEKRETARIS PERUSAHAAN |
Warga Negara Indonesia, 54 tahun. Menjabat sebagai Sekretaris Perusahaan Perseroan sejak 24 November 2011 dan diangkat kembali untuk periode 5 (lima) tahun berikutnya berdasarkan Keputusan Direksi Perseroan tanggal 12 November 2021.
Saat ini Beliau tidak merangkap jabatan apapun di Perusahaan Publik lainnya. Saat ini beliau juga menjabat sebagai Head Corporate Legal Department Sinarmas Mining (2007-sekarang).
Sebelumnya beliau menjabat beberapa posisi seperti Senior Legal Manager PT Batamindo Investment Cakrawala (2003-2007), Senior Legal Officer Salim Group (1997-2003) dan Associate Lawyer di Law Firm Dermawan & Co. (1996-1997). Beliau lulus dari Fakultas Hukum Universitas Indonesia pada tahun 1995 dan Program Pasca Sarjana Universitas Pelita Harapan pada tahun 2005.
Bapak Sudin SH tidak memiliki hubungan afiliasi dengan anggota Direksi dan Dewan Komisaris, maupun pemegang saham utama dan/ atau pengendali Perseroan.
Informasi terkait pengembangan kompetensi yang diikuti Sekretaris Perusahaan tahun 2023 diungkapkan dalam tabel berikut :
SK Direksi Perseroan, 12 November 2021 – Pengangkatan Periode Ke-3 Sekretaris Perusahaan Perseroan